Kuta, Kamis 19 Desember 2019
Havaianas Sandal Jepit Brand Dunia Nuansa Bali wujud Ilustrator Monez Gusmang
BALI, INDEX – Havaianas Indonesia meluncurkan brand sandal terbaru, bertempat di Tropicola Beach Club, Kab.Badung- Bali, Rabu, 18 Desember 2019.
Kekayaan alam dan tradisi Bali resmi menghiasi desain sandal jepit asal Brazil, Havaianas. Desain yang ada sarat dengan warna-warna cerah. Perpaduan itu disebut sebagai Local Soul.
Untuk mewujudkan itu, Havaianas menggandeng Monez Gusmang yang merupakan Ilustrator lokal asal Tabanan, Bali. Monez selama ini telah menghasilkan banyak karya dengan gaya warna-warni dan sentuhan yang berbeda. Kali ini, Monez mendapatkan tantangan untuk memvisualisasikan musim panas di Bali untuk desain alas kaki itu.
“Tantangannya merepresentasikan desain lokal, sementara brand ini sudah mendunia,” jelas Monez .
Monez mengungkapkan, proses yang dibutuhkan untuk menjadi desain dilewati selama setahun. Sejumlah sketsa dihasilkan sampai akhirnya mengerucut pada nuansa Bali yang ikonik. Disitu tampak untaian bunga jepun putih, gulungan ombak yang selama ini memikat para peselancar dunia dan motor matic dengan desain karikatur yang ciamik.
Karya Monez dicetak pada model Classic Havaianas Top dan Slim yang memberikan kenyamanan, gaya santai dan sentuhan elegan.
Managing Director PT Kanmo Retail lndo, Jitin Kapoor mengatakan, kolaborasi ini adalah kali pertama antara Havaianas dan seniman asli Indonesia. Jitin mengatakan, Bali merupakan tempat gaya hidup unik yang membuat semua orang bersemangat untuk merayakan musim panas.
“Cinderamata ini sempurna untuk mengingat liburan Anda di Bali,” jelas Jitin Kapoor.
Untuk memenuhi pasar di Bali, Havaianas memproduksi 3.000 alas kaki per tahun. Ada dua pilihan yang disediakan yakni alas kaki untuk cowok dan cewek dengan ketebalan dan warna strip berbeda.
Merayakan kolaborasi pertama dengan seniman Indonesia, Havaianas mengundang host program travelling di televisi nasional dan Yulia Baltschun, seorang koki dan juga seorang influencer kebugaran dan diet.
” Kita berharap dengan adanya brand Havaianas berkolaborasi dengan seniman Indonesia, kami bisa terus berkembang dan memperkenalkan pada masyarakat luas,” tutup Jitin Kapoor.
(079)