Tuesday , July 1 2025
Home / Bali / Penkab Tabanan Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan Berkelanjutan Pemprov Bali

Penkab Tabanan Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan Berkelanjutan Pemprov Bali

Tabanan,  Jumat  18  April  2025

Penkab Tabanan Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan Berkelanjutan Pemprov Bali

 

Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, dalam kesempatan penandatanganan Naskah kesepakatan bersama para bupati se-Bali dan dipimpin langsung oleh Gubernur Bali, Wayan Koster, Jumat (18/4/2025) di Gedung Kertha Sabha, Rumah Jabatan Gubernur Bali.

 

Bali,  indonesiaexpose.co.id  –  Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, menandatangani 2 (dua) dokumen penting di Gedung Kertha Sabha Rumah Jabatan Gubernur Bali, Denpasar. Dokumen tersebut, pertama adalah Naskah Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait pengoperasian kembali angkutan Trans Metro Dewata (TMD), kedua, Naskah Kesepakatan Bersama mengenai penyaluran Bantuan Keuangan Khusus (BKK) untuk pembangunan proyek strategis daerah di Bali.

Bupati Sanjaya menyampaikan bahwa Pemkab Tabanan menyambut baik kesepakatan ini dan siap mengimplementasikannya dengan semangat kolaboratif.

Menurutnya, sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di Bali merupakan kunci untuk mempercepat pembangunan yang berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Penandatanganan dua dokumen penting tersebut dipimpin Gubernur Bali, Wayan Koster, didampingi Wakil Gubernur Bali, Giri Prasta. Penandatanganan ini menandai dimulainya kembali operasional Bus Trans Metro Dewata setelah sempat terhenti. Layanan ini akan kembali beroperasi pada 20 April 2025 dengan sekitar 75 unit Bus yang melayani enam koridor utama di wilayah Sarbagita. Ditegaskan, bahwa operasional Bus ini adalah layanan publik untuk memenuhi hak dan kesejahteraan masyarakat Bali.

Selain itu, Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama mengenai penyaluran Bantuan Keuangan Khusus (BKK) bertujuan mempercepat pembangunan proyek-proyek strategis di enam Kabupaten di Bali, yakni Kabupaten Bangli, Buleleng, Jembrana, Karangasem, Klungkung dan Tabanan. Turut hadir saat itu Ketua DPRD Bali, jajaran Forkopimda Bali, Bupati/Walikota se-Bali atau yang mewakili, serta pihak terkait lainnya.

(Adv)

233

Check Also

Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Jakarta, Selasa 01  Juli  2025. Terobosan Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan …

Renungan Joger

Bali, Selasa  01  Juli  2025 Renungan  Joger 68